Resep Lezat Semur Lidah Kentang, Nikmat Tak Terlupakan Untuk Arisan Keluarga


        Resep Semur Lidah Kentang, Sajian Istimewa Untuk Arisan Keluarga

Semur selalu menjadi pilihan terbaik sebagai menu, termasuk semur lidah kentang. Kombinasi rasa yang manis, gurih, dan lezat menyatu dalam daging sapi dan kentang. Ayo, mari mencobanya!

Sudah tidak diragukan lagi, aroma semur lidah kentang saat dimasak bisa membuat perutmu keroncongan. Soal rasa, menu ini dipastikan menjadi menu favorit keluarga. Perpaduan manis, gurih dan legit menyatu dalam daging lidah dan kentang yang empuk. Bukan tidak mungkin, keluarga ketagihan minta dibuatkan setiap kumpul.

Semur adalah masakan Indonesia yang merupakan hasil dari proses asimilasi berbagai teknik dan budaya kuliner dari berbagai negara. Dulunya disebut “smoor” dalam bahasa Belanda, semur seringnya berisikan protein hewani seperti daging sapi, daging ayam, atau ikan. Nah, kali ini aku mau berbagi resep semur yang berisikan lidah sapi dan kentang!

Untuk itu, ada dua hal yang perlu kamu perhatikan saat memasak. Pertama, lidah harus direbus terlebih dulu sekitar 15-20 menit hingga setengah matang. Rebus lidah dengan komposisi air satu level di atas daging lidah agar empuk. Kedua, setelah setengah matang, kupas lidah dan potong sesuai selera. Kemudian rebus kembali lidah dengan kentang dan bumbu hingga matang.

Tidak sulit bukan memasaknya? Jika kamu masih penasaran dengan olaha lidah sapi, kamu bisa mencoba juga kresengsengan lidah sapi, bistik lidah sapi, dan semur lidah sapi panggang.

————————————

Bahan-bahan

Bahan:
– 900g lidah sapi, rebus setengah matang, potong setebal 1 cm
– 300g kentang, potong dadu, goreng hingga berkulit
– 250g tahu putih, potong dadu, goreng hingga berkulit
– 6 sdm Bango Kecap Manis
– 5 butir cengkeh, memarkan
– 2 cm kayu manis
– 2 sdm saus tomat
– 1 sdm kecap Inggris
– 1 sdt garam
– 2 sdm margarin, untuk menumis
– ½ sdt merica putih bubuk
– ½ sdt pala bubuk
– 1000ml air

Bumbu halus:
– 10 butir bawang merah
– 4 siung bawang putih
– 5 butir kemiri, disangrai
– 2 cm jahe

————————————

Cara memasak

Cara membuat:

  1. Panaskan margarin dengan api sedang, tumis bumbu halus hingga harum.
  2. Masukkan lidah sapi, cengkeh, dan kayu manis. Aduk rata.
  3. Masukkan Bango Kecap Manis, saus tomat, kecap Inggris, garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Aduk rata.
  4. Tuang air, masak hingga mendidih dengan api kecil. Masukkan kentang dan tahu. Aduk rata hingga kuah mengental.
  5. Sajikan selagi hangat.

Resep Semur Lidah Kentang, Sajian Istimewa Untuk Arisan Keluarga

sumber gambar : www.masakapahariini.com

Originally posted 2023-06-29 19:16:05.

Tinggalkan komentar